Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian dan Fungsi Kabel Roll untuk UTP dan STP

Urutan Kabel Roll untuk UTP dan STP - Pada postingan kali ini saya akan memberikan penjelasan tentang apa itu urutan kabel roll. Mungkin yang baru kalian kenal tentang jenis jenis urutan untuk kabel UTP dan STP adalah Straight dan Cross, tetapi ada 1 jenis urutan lagi yang tidak terlalu familiar yaitu adalah urutan Roll Over.
Kabel Roll untuk UTP dan STP
Kabel UTP
Mungkin yang sangat familiar di telinga kalian adalah urutan kabel Straight dan Cross, atau mungkin ada beberapa dari kalian yang belum tahu juga urutan kabel Straight dan Cross, untuk memahami urutan sebelumnya yang sudah saya posting, silahkan baca di Pengertin dan Fungsi Kabel UTP dan STP.

Fungsi


Fungsi dari urutan kabel roll ini adalah menghubungkan komputer atau laptop ke switch manageable, router, atau printer yang memiliki port console dengan tujuan untuk mengkonfigurasikan device yang bisa di manage tersebut.

Contohnya, jika kalian ingin mengkonfigurasi sebuah router cisco, jika router tersebut masih baru, maka kalian tidak bisa meremote device tersebut melalui sebuah jaringan bukan? Nah satu satunya cara adalah menggunakan kabel console. Nah jika kalian tidak memiliki kabel console disinilah fungsi kabel roll, yaitu sebagai kabel console untuk mengkonfigurasikan sebuah device yang bisa di manage.


Urutan Kabel


Sebenarnya mudah sekali untuk mengingat urutan kabel ini, karena urutan ini adalah sebenarnya kebalikan dari urutan kabel straight, jika kalian belum tahu urutan kabel straight silahkan baca Pengertian dan Fungsi Kabel UTP dan STP, nah secara detilnya, urutan kabel roll adalah sebagai berikut :

Depan :

Coklat
Putih Coklat
Hijau
Putih Biru
Biru
Putih Hijau
Orange
Putih Orange

Belakang :

Putih Orange
Orange
Putih Hijau
Biru
Putih Biru
Hijau
Putih Coklat
Coklat
Urutan Kabel Roll
Urutan Kabel Roll

Nah, itu tadi adalah pengertian dan fungsi dari kabel roll sesuai pengetahuan saya, jika ada yang ingin ditanyakan tentang artikel ini, silahkan tanyakan di kolom komen. Terima Kasih

Posting Komentar untuk "Pengertian dan Fungsi Kabel Roll untuk UTP dan STP"