Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memberi Password Pada Flashdisk dan Harddisk Dengan Mudah

Cara Memberi Password Pada Flashdisk dan Harddisk Dengan Mudah - Bagi pengguna komputer ataupun laptop pasti didalamnya memiliki sejumlah data data yang sangat amat penting sehingga kadang orang lain tidak diperbolehkan melihatnya apa lagi kalau sampai orang itu mengambil datanya.


Terkadang kita jika memiliki data pribadi ataupun sejumlah file file yang sangat berharga kita kadang menyimpannya di flashdisk atau di harddisk. Ataupun kadang ada yang menaruh file tersebut di PC atau Laptop dan Flashdisk dengan tujuan agar data pribadi atau berharga tersebut tidak hilang jika terjadi kerusakan pada laptop atau PC kita.

Nah dengan pengamanan yang lain, kita bisa memberikan password pada flashdisk dan harddisk kita agar jika hilang, data data penting punya kita yang berada dalam flashdisk atau harddisk tersebut tidak bisa diambil ataupun dilihat oleh yang menemukan flashdisk atau harddisk kita. Nah, cara memberikan password nya cukup mudah dan tidak perlu memakai aplikasi tambahan, karena ada fitur BitLocker yang sudah ada pada windows kita itu.

Bagi yang belum tahu BitLocker, BitLocker adalah fitur keamanan bawaan dari windows yang secara otomatis terinstall saat kita menginstall aplikasi windows. Bagaimana cara menggunakannya? Berikut adalah caranya


Tutorial



  • Pertama tama, tentu kita harus mencolok atau memasukan atau menghubungkan flashdisk kita ke PC yang terinstall Windows OS
  • Lalu buka CMD dengan cara tekan tombol Windows + R
  • Setelah itu ketikan Control Panel
  • Lalu klik pada bagian System and Security
  • Lalu klik lagi pada tulisan BitLocker Drive Encryption


  • Setelah itu silahkan pilih yang mana yang akan kalian berikan password, dengan cara klik tulisan Turn on BitLocker disamping penyimpanan yang ingin kalian berikan password
  • Lalu silahkan tunggu sebentar, dan silahkan isi password yang anda inginkan
  • Setelah sudah selesai semua, silahkan close semua windows nya
  • Sehabis itu, silahkan reject FlashDisk kalian
  • Lalu copot, dan pasang kembali
  • Lalu buka windows explorer atau biasa disebut FileManager atau bisa juga dengan tekan tombol Windows + E 
  • Lalu klik 2x pada flashdisk, dan taraaaaaaaaa...., flashdisk anda sudah aman

2 komentar untuk "Cara Memberi Password Pada Flashdisk dan Harddisk Dengan Mudah"

  1. Balasan
    1. Wahh, makasih banget nih gan, udh mau jadi pengunjung aktif di blog ane 😬😬🙏

      Hapus